Kebayang gak sih dikala siang hari yang menyengat dengan teriknya sinar mentari yang menusuk – nusuk di kulit dan tenggorokan lalu Es Doger yang sangat menyegarkan ini kita santap. Pastinya seger dan seru jika kita membahas cara pembuatannya dan bisa dilakukan dirumah pada waktu – waktu senggang. Yuk kita simak bahan – bahan apa saja yang akan dibutuhkan dalam membuat Es Doger yang segar.

Bahan-bahan :

  • 1 liter santan cair
  • 150 gr gula pasir putih
  • 100 gr pacar cina / mutiara tapioka merah
  • ½ sendok teh garam
  • 2 sendok makan perisa es doger
  • 4 sendok makan susu kental manis
  • 1 bungkus tape singkong
  • 1 bungkus tape ketan
  • 1 buah alpukat
  • 2 helai roti tawar

Cara Membuat :

  1. Campurkan santan cair, gula pasir putih dan garam ke dalam panci dan mulai masak dengan posisi api sedang hingga mendidih
  2. Pastikan ketika memasak dengan selalu diaduk agar santan tidak menggumpal atau bahkan pecah
  3. Tuangkan perisa es doger ke dalam adonan secukupnya
  4. Jika sudah matang, pindahkan ke wadah dan diamkan hingga dingin / suhu normal
  5. Kemudian masukkan ke dalam freezer kulkas selama kurang lebih 2 jam lamanya
  6. Jika santan sudah mengeras dengab sempurna, keluarkan dari freezer kulkas dan serut ke dalam wadah kosong
  7. Roti tawar dipotong dadu atau potong ke beberapa bagian kecil
  8. Tambahkan tape singkong, tape ketan, potongan roti tawar, susu kental manis secukupnya, pacar cina atau mutiara tapioka merah, serta potongan buah alpukat ke dalam wadah
  9. Es doger segar siap untuk disajikan

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *