Bumbu ayam kecap yang cukup jadi favorit untuk melengkapi hidangan adalah dengan siraman saus tiram. Bumbu ayam kecap satu ini menambah cita rasa gurih yang menggugah selera siapa saja yang menghirup aromanya. Berikut cara membuatnya
Bahan :
- 500 gr daging ayam
- 1/2 buah jeruk nipis
- minyak goreng untuk menumis
- 1/2 bawang bombai
- 50 ml saus tiram
- 50 ml kecap manis
- 100 ml air
Cara masak ayam kecap saus tiram :
- Langkah sederhana membuat ayam kecap saus tiram adalah dimulai dengan mencuci bersih dan memotong daging ayam sesuai selera. Selanjutnya, keringkan terlebih dahulu sebelum mengolahnya
- Setelah daging ayam kering, goreng ayam sebentar hingga setengah matang lalu tiriskanJangan ganti semua minyak bekas ayam goreng. Sisihkan sedikit minyaknya untuk menumis bawang bombay yang dicampur dengan saus tiram, kecap manis. Setelah bawang bombay layu dan harum tambahkan air secukupnyaSelanjutnya, masukan ayam daging ayam ke dalam wajan berisi bumbu. Aduk perlahan lalu tutup wajan agar panasnya merata dan membuat bumbu ayam kecap saus tiram merata sampai ke dalamSetelah bumbu atau kuah ayam kecap sudah mengental dan menyusut, peras air lemon secukupnya dan aduk perlahan lalu siap untuk dihidangkan