Siapa yang tidak kenal makanan viral yang satu ini, ya ia merupakan Nasi Telur Pontianak. Makanan yang satu ini memang akhir – akhir ini banyak pemuda pemudi yang lagi membahasnya. Cocok untuk hidangan di sore hari maupun dimalam hari. Makanan yang satu itu terdiri dari telur yanh dimasak ceplok disandingkan dengan nasi putih yg hangat dan disiram dengan kecap pontianak yang khas sehingga menghasilkan cita rasa telur ceplok sengan nasi yang beda dengan yang lainnya. Mau tau bahan – bahannya, yuk simak ya gaess.

Nasi Telur Pontianak

Bahan – Bahan :

  • Telur ayam 1 butir
  • Nasi putih 1 piring
  • Bawang putih dicincang halus 2 siung
  • Daun bawang di iris kasar 2 tangkai
  • Kecap asin 1 sendok makan
  • Kecap manis 1 sendok makan
  • Lada bubuk 1/4 sendok teh
  • Air putih 1 sendok makan
  • Minyak goreng 4 sendok makan

Cara Membuat :

  1. Dalam mangkuk, campurlah air, kecap asin, kecap manis, lada bubuk, dan bawang putih yang sudah dicincang halus sebelumnya, lalu aduk hingga rata.
  2. Tumis daun bawang yang sudah di iris kasar sebelumnya tadi dengan minyak goreng hingga harum, lalu masukkan telur, diamkan hingga putih telur matang.
  3. Tuangkan campuran kecap dan bawang putih ke atas telur dengan cara sediki demi sedikit, lalu siram saus kecap ke atas telur sampai meresap dan telur hingga matang.
  4. Siram di atas nasi putih yang hangat dan siap untuk di sajikan.

____________________________

Pontianak Egg Rice Recipe Which Is Simple

Who doesn’t know this viral food, yes it is Pontianak Egg Rice. This one food is indeed lately a lot of young people who are discussing it. Perfect for a meal in the afternoon or at night. This one dish consists of fried eggs mixed with warm white rice and doused with Pontianak soy sauce which is so special that it produces a taste of fried eggs with rice that is different from the others. Want to know the ingredients, let’s see, guys.

Ingredients :

Chicken egg 1 grain
Rice 1 plate
Garlic finely chopped 2 cloves
Onions roughly chopped 2 stalks
Soy sauce 1 tablespoon
Sweet soy sauce 1 tablespoon
Pepper powder 1/4 teaspoon
Water 1 tablespoon
Cooking oil 4 tablespoons

How To Make :

  1. In a bowl, mix the water, soy sauce, sweet soy sauce, ground pepper, and finely chopped garlic beforehand, then stir until smooth.
  2. Sauté the green onions that have been coarsely sliced ​​earlier in cooking oil until fragrant, then add the eggs, let stand until the egg whites are cooked.
  3. Pour the soy sauce and garlic mixture over the eggs little by little, then pour the soy sauce over the eggs until absorbed and the eggs until cooked.
  4. Pour over warm white rice and ready to serve.

By redy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *