PT. Suzuki Indomobil Sales mempersembahkan Suzuki S-Presso dengan sejumlah pembaruan dalam pameran otomotof IIMS 2023 yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Menurut Suzuki, mobil bertipe SUV tersebut dipersenjatai mesin baru dan penambahan berbagai fitur – fitur. Suzuki S-Presso diluncurkan pertama kali dalam pameran otomotif GIIAS pada 11 Agustus 2022 tahun lalu.

4W Marketing Director PT. Suzuki Indomobil Sales Bapak Donny Saputra mengaku bawah S-Presso sukses laku di pasaran sejak tahun 2022 lalu. Maka Suzuki semangat memberikan pembaruan – pembaruan untuk menarik daya beli masyarakat Indonesia.

“Seperti fitur keunggulan di sektor keselamatan, hiburan, dan mesin yang lebih ramah lingkungan. S-Presso mempunyai penggemar tersendiri dikalangan pecinta SUV Tanah Air.

Dari sisi keselamatan, Suzuki S-Presso dibekali teknologi ESP atau bisa dikenal dengan (Electronic Stability Program) untuk menjaga kestabilan saat mobil sedang dikendarai, seperti melewati lintasan yang licin.

Adapun juga fitur Hill Hold Control pada S-Presso varian AGS (Auto Gear Shift) yang berfungsi untuk menahan posisi mobil saat melewati jalanan yang menanjak.

S-Presso terbaru mendapatkan perangkat head unit touchscreen baru berukuran 7 inch yang dapat dikontrol melalui sistem audio steering switch. Terdapat pula smartphone linkage yang memudahkan pengendara untuk berkomunikasi tanpa menyentuh perangkat telepon genggam.

Untuk sektor dapur pacu, Suzuki S-Presso 2023 diklaim lebih ramah lingkungan serta efisien berkat hadirnya mesin baru berkode K10C 1.000 cc. Mesin ini mengeluarkan tenaga 49 kW dan torsi hingga 89 Nm.

Suzuki S-Presso 2023 memiliki dua pilihan model transmisi, yakni 5-speed manual transmision (MT) dan 5-speed AGS (Auto Gear Shift).

Suzuki sendiri menambahkan pula fitur engine auto start-stop untuk mengurangi penggunaan BBM yang terbuang percuma ketika mobil sedang berhenti, seperti terkena macet atau menunggu di lampu merah.

Suzuki menghadirkan SUV nya ini dengan 6 pilihan warna, yakni Sizzle Orange, Solid Fire Red, Pearl Starry Blue, White, Granite Grey Metallic dan Silky Silver Metallic.

Untuk harga, Suzuki ematok untuk mobil varian S-Presso MT dijual dengan Rp 168,3 juta, sedangkan untuk yang tipe AGS dilepas dengan harga Rp 178,3 juta.

By redy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *