1. Ayah Pele Pesepak Bola Sukses

Mengutip The Sports Legends, Pele lahir pada 23 Oktober 1940 di Tres Coracoes, Minas Gerais, Brasil. Ayah Pele, Joao Ramos do Nascimento atau Dondinho pemain sepak bola yang sukses. Dodinho bermain sebagai penyerang tengah di klub Atlético Mineiro, Fluminense, dan beberapa klub sepak bola lainnya. Walaupun Dondinho pesepakbola yang sukses kala itu, namun dia bersama keluarga kecilnya tumbuh dalam kemiskinan di Sao Paulo.Dondinho juga mentor dan pelatih bagi Pele. Dia mengajari Pele cara bermain sepak bola. Saat kecil, Pele pernah berlatih menggunakan bola dari kaus kaki berisi koran atau buah jeruk besar pomelo, karena kesulitan ekonomi.

2. Pencetak Trigol Terbanyak

Pele diketahui bergabung dengan Santos pada usia 15 tahun. Saat itu dia mencetak 4 gol dalam pertandingan pertama melawan FC Corinthians. Pele telah banyak mencetak banyak gol sepanjang kariernya.Terhitung, Pele telah melakukan hattrick sebanyak 129 kali sepanjang kariernya di dunia sepakbola. Dan ini adalah angka catatan hattrick yang sangat fantastis.

3. Pele Nama Ejekan

Pele sebenarnya lahir dengan nama asli Edson Arantes do Nascimento. Adapun nama Pele bermula ketika dia salah mengucap nama penjaga gawang Brasil, Bile menjadi Pele. Sejak saat itu, teman-temannya memanggilnya dia Pele untuk mengejek. Ternyata nama itu melekat menjadi nama besarnya. Nama Pele mengangkat karirnya melesat lebih tinggi dan siapapun pasti mengenalnya.

4. Menang 3 kali Piala Dunia

Mengutip Guinness World Records, Pele menjadi pesepak bola timnas Brasil yang memenangi tiga trofi Piala Dunia. Dia pesepak bola yang ikut berlaga dalam edisi Piala Dunia berbeda, yaitu 1958, 1962, dan 1970.Pada 1999, dia terpilih sebagai pemain terbaik dunia abad ini oleh International Federation of Football History and Statistics. Pada tahun yang sama, Pele terpilih sebagai atlet abad ini oleh International Olympic Committee.

5. Harta Karun Nasional Brasil

Mengutip Britannica, setelah Piala Dunia 1958, tepatnya tahun 1961 pemerintah Brasil menetapkan Pele sebagai harta karun nasional. Penetapan itu untuk menangkal tawaran besar dari klub-klub Eropa dan memastikan Pele tetap di Brasil.

By redy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *